Berita dan Informasi
Oktober tahun ini SMK Texmaco Purwasari menggelar kegiatan pemilihan ketua OSIS untuk menggantikan kepengurusan sebelumnya yang telah menyelesaikan masa bakti di tahun ini. ada dua kandidat dalam pemilihan ketua osis untuk periode 2023-2024, yaitu Intan Nuraini kelas XI TEI dan Artanti Fitri Felicia kelas XI TKJ 2. Senin 16 Oktober lalu kedua kandidat telah menyampaikan visi misinya kepada siswa-siswi SMK Texmaco purwasari pasca upacara bendera.
Pelaksanaan pemilihan dilakukan pada hari jum'at, 16 Oktober 2023 oleh semua kelas secara tertib melalui pemanggilan siswa satu-persatu sehingga tidak mengganggu proses PBM. setelah proses pemilihan selesai kegiatan dilakukan dengan melakukan proses penghitungan suara dengan 2 orang saksi dari perwakilan masing masing kandidat di hari yang sama dengan hasil suara dimenangkan oleh kandidat calon ketua Intan Nuraini dengan perolehan suara 423, sedangkan kandidat calon ketua Artanti Fitri Felicia mendapatkan 395 suara.